SINTANG – Anggota Dewan Perwakilan Rakyat Daerah (DPRD) Kabupaten Sintang, Hikman Sudirman, menilai bahwa sektor perkebunan sawit memiliki potensi yang sangat besar dalam mendorong perekonomian daerah. Menurutnya, jika dikelola dengan baik, komoditas sawit dapat menjadi sumber pendapatan yang signifikan bagi petani lokal dan berkontribusi besar terhadap peningkatan ekonomi di Kabupaten Sintang.
Hikman mengungkapkan bahwa antusiasme masyarakat petani sawit untuk mandiri dalam mengelola perkebunan mereka sangat positif. Banyak petani yang ingin meningkatkan hasil produksi sawit mereka agar dapat meningkatkan kesejahteraan.
Namun, di sisi lain lanjutnya, mereka masih menghadapi berbagai tantangan, terutama terkait dengan keterbatasan akses terhadap teknologi dan bahan baku yang berkualitas. Tantangan lainnya juga datang dari masalah distribusi dan pemupukan yang tepat guna, yang sangat mempengaruhi hasil dan produktivitas tanaman sawit.
Hikman menegaskan bahwa untuk mengatasi hal tersebut, peran pemerintah daerah sangat penting.
“Pemerintah Kabupaten Sintang harus mampu mendongkrak semangat petani sawit dengan memberikan pelatihan dan pendampingan teknis yang memadai. Selain itu, mereka juga harus memfasilitasi akses terhadap sumber daya yang dibutuhkan petani agar mereka dapat mengelola perkebunan secara optimal,” ujar Hikman Sudirman, yang juga merupakan wakil rakyat dari Daerah Pemilihan (Dapil) Kecamatan Kayan Hilir dan Kecamatan Kayan Hulu, belum lama ini.
Politisi Partai Demokrat ini juga menyoroti pentingnya perhatian pemerintah dalam memastikan distribusi pupuk yang tepat sasaran.
Pemerintah, menurut Hikman, harus bisa menjamin distribusi yang merata dan sesuai dengan kebutuhan petani sawit, guna mendorong peningkatan produktivitas perkebunan sawit di daerah ini.
Dengan adanya dukungan yang tepat dari pemerintah, Hikman yakin sektor sawit dapat berkembang lebih pesat dan memberikan manfaat jangka panjang bagi petani serta masyarakat.
Sektor ini, lanjutnya, memiliki potensi untuk menjadi salah satu pendorong utama dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat dan perekonomian Kabupaten Sintang secara keseluruhan. Potensi yang besar ini, menurut Hikman, harus dimanfaatkan secara maksimal demi kemajuan daerah dan kesejahteraan bersama.